Indonesia sebagai negara berkembang sebenarnya telah memiliki banyak orang pintar, masih banyak kekurangan orang yang beraklaqul karimah. Oleh karena itu, walaupun telah memiliki ribuan atau jutaan sarjana jika orang tersebut tidak memiliki akhlaqul karimah maka Indonesia tidak akan dapat maju dan berkembang. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan adanya pendidikan di pondok pesantren. Pada pesantren inilah penekanan pendidikan kakarakter anak akan ditempa sangat intens dan kuat. Para santri mulai dari bangun tidur, mandi, makan, sholat, mengaji, sekolah, diniyah, hingga tidur lagi akan selalu terpantau oleh para Ustadz, Murrobi, Guru, bahkan Kyai. Pendidikan yang didapatkan dari pondok pesantren tidak hanya tentang pengetahuan umum, namun juga pendidikan karakter dalam kehidupan sehari-hari. Kurikulum kehidupan pesantren seperti inilah yang tidak bisa didapatkan di sekolah umum.

Pendidikan pondok pesantren seperti di SMP Islam Sabilurrosyad ini kelak akan mencetak bibit pemimpin negeri yang berwawasan global dan berakhlaqul karimah. Insan pemuda seperti inilah yang banyak dibutuhkan di Indonesia. Siswa yang menjalani pendidikan sekolah pesantren seperti di SMP Islam Sabilurrosyad ini memiliki keunggulan dalam hal pendidikan agama dibanding ketika mereka berada di sekolah umum. Sekolah umum memang juga memiliki mata pelajaran agama ataupun Al Quran, namun itu tidak akan se’komplit’ seperti di sekolah yang berbasis pesantren. Siswa di SMP Islam Sabilurrosyad selain mempelajari ilmu agama seperti Baca Kitab, Diniyah, Bahasa Arab, Tahfidz Quran, dan Fiqih mereka juga mendapatkan mata pelajaran umum seperti Matematika, IPA, IPS, Prakarya, Bahasa Inggris, Komputer, dan bahkan ditunjang dengan eksrakurikuler.

Kehidupan para santri yang terbatas dan sederhana seperti berbagi tempat tidur, makan dengan lauk pauk seadanya, dan tirakat dalam setiap lakunya menjadi sebuah bekal hidup para santri di dunia luar yang tak ternilai harganya. Para santri yang terbiasa dengan kesederhanaan akan menjadi pribadi yang ‘nerimo’ atau ikhlas sehingga akan memudahkan kehidupnnya. Ketika mereka dihadapkan dengan situasi sulit maka mereka akan dapat ‘survive’ dengan keikhlasannya. Sebaliknya ketika mereka akan dihadapkan dengan kemudahan hidup mereka akan tetap menjadi pribadi yang sederhana. Saat mereka tidak dapat merasakan makanan mewah, maka makanan sederhanapun menjadi nikmat bagi mereka. Tidur dengan kondisi apapun mereka pasti akan nyenyak, tidak perlu kasur empuk atau hotel mewah.

Pembelajaran hidup sejak kecil seperti inilah yang membuat pendidikan pondok pesantren lebih unggul dalam pembentukan karakter anak. Di era globalisasi saat ini, ketika guru tergantikan dengan internet, sosialisasi tergantikan dengan game online, dan kesederhanaan hidup yang sangat sulit diterima anak jaman sekarang menjadi sebuah urgensi bagi para orang tua. Menurut Bapak Zainal Alim, pendidikan pesantren adalah salah satu role model pendidikan di Indonesia yang terjangkau dan mengutamakan pembentukan karakter positif anak. Di saat dunia luar hanya berlomba-lomba melahap ilmu pengetahuan sebanyak- banyaknya, pondok pesantren tetap teguh menyeimbangkan ilmu, agama, dan akhlak.

Selaku komite sekolah pada tahun 2019-2021 Bapak Zainal Alim meyakini bahwa pendidikan adalah ladang amal. Pendidikan sebagai tonggak utama mengubah suatu nasib manusia bahkan bangsa. Beliau percaya bahwa orang-orang yang berkonsentrasi dan berkecimpung dalam dunia pendidikan maka hidupnya akan mulia. Baik murid, guru, maupun orang-orang yang memfasilitasi pendidikan akan menjadi insan yang mulia di hadapan Allah SWT.

Keinginan terbesar Bapak Zainal Alim adalah orang Islam terutama santri yang akan menjadi sebuah generasi kebanggan Indonesia. Beliau mencotohkan Mohamed Saleh salah satu pemain kenamaan Liverpool yang merupakan seorang muslim, dia tak pernah meninggalkan sholatnya bahkan ketika di pesawat dia selalu membaca Al Quran. Pemuda hebat seperti inilah yang diinginkan beliau ada di Indonesia. Islam akan menjadi warna yang indah untuk dunia dengan adanya pemuda beraklaqul karimah yang hebat dan berilmu.

Open chat
1
Assalamualaikum. Mohon Info PPDB SMP Islam Sabilurrosyad